Peta - Jeongeup

Jeongeup
Jeongeup (정읍시) adalah sebuah kota yang terletak di provinsi Jeolla Utara, Korea Selatan. Kota Jeongeup lebih dikenal akan pemandangan musim gugur dari Gunung Naejang yang terletak dekat kota ini. Selain itu, Jeongeup merupakan tempat awal mula Revolusi Donghak yang terjadi pada tahun 1894. Revolusi Donghak adalah pemberontakan kaum petani yang terjadi di akhir masa Dinasti Joseon untuk melawan pejabat dan birokrat pemerintahan. Sebagian besar daerah yang mengelilingi Jeongeup adalah dataran rendah yang terdiri dari daerah-daerah pertanian.

Wilayah Jeongeup pada masa Tiga Kerajaan Korea adalah daerah kekuasaan Baekje (18 SM - 660 M). Namun begitu, hanya sedikit peninggalan sejarah dari Baekje yang tersisa. Sebagian besar situs bersejarah di Jeongeup yang masih tersisa berasal dari masa Dinasti Goryeo (918-1392) dan Dinasti Joseon (1392-1910). Peninggalan sejarah tersebut sebagian besar adalah pagoda-pagoda dan kuil-kuil Buddha. Antara lain:

* Cheon-gok-sa, adalah situs kuil Buddha yang terletak di Kecamatan Deokcheon yang berasal dari zaman Dinasti Goryeo. Di situs ini terdapat pagoda batu bertingkat tujuh. Pagoda ini merupakan Harta Nasional Korea Selatan Nomor 309. Corak pagoda ini diukir dengan pola bunga teratai.

* Pagoda di Desa Unseon, Kecamatan Yeongwon, juga merupakan Harta Nasional Korea Selatan. Pagoda ini diperkirakan didirikan pada masa Goryeo, tetapi arsitekturnya dipengaruhi seni Baekje.

* Patung Buddha di Desa Bohwa, merupakan harta nasional. Patung ini diukir dari masa Baekje.

* Chungnyeolsa atau Kuil Chungnyeol adalah sebuah kuil yang didirikan di puncak Gunung Gumi sebagai kuil memorial pahlawan Korea, Yi Sun-shin.

 
Peta - Jeongeup
Peta
Google Earth - Peta - Jeongeup
Google Earth
OpenStreetMap - Peta - Jeongeup
OpenStreetMap
Peta - Jeongeup - Esri.WorldImagery
Esri.WorldImagery
Peta - Jeongeup - Esri.WorldStreetMap
Esri.WorldStreetMap
Peta - Jeongeup - OpenStreetMap.Mapnik
OpenStreetMap.Mapnik
Peta - Jeongeup - OpenStreetMap.HOT
OpenStreetMap.HOT
Peta - Jeongeup - OpenTopoMap
OpenTopoMap
Peta - Jeongeup - CartoDB.Positron
CartoDB.Positron
Peta - Jeongeup - CartoDB.Voyager
CartoDB.Voyager
Peta - Jeongeup - OpenMapSurfer.Roads
OpenMapSurfer.Roads
Peta - Jeongeup - Esri.WorldTopoMap
Esri.WorldTopoMap
Peta - Jeongeup - Stamen.TonerLite
Stamen.TonerLite
Negara - Korea Selatan
Bendera Korea Selatan
Republik Korea (대한민국) atau lebih dikenal sebagai Korea Selatan, adalah sebuah negara di Asia Timur yang meliputi wilayah selatan Semenanjung Korea. Di sebelah utara, Korea Selatan berbatasan dengan Korea Utara, di mana keduanya bersatu sebagai sebuah negara hingga tahun 1948. Laut Kuning di sebelah barat, Jepang berada di seberang Laut Jepang, dan Selat Korea berada di bagian tenggara. Negara ini dikenal dengan nama Hanguk (한국) oleh penduduk Korea Selatan, dan disebut Nam Chosŏn (남조선) oleh orang Korea Utara. Ibu kota Korea Selatan adalah Seoul (서울).

Penemuan arkeologis menunjukkan bahwa Semenanjung Korea telah dihuni sejak Zaman Batu Tua. Sejarah Korea dimulai dari pembentukan Dinasti Gojoseon pada 2333 SM, oleh Dangun. Setelah penyatuan Tiga Kerajaan Korea di bawah Silla pada 668 M, Korea menjadi satu di bawah Dinasti Goryeo dan Dinasti Joseon, hingga akhir Kekaisaran Korea Raya pada 1910 karena dianeksasi oleh Jepang. Setelah dilakukan Pembagian Korea oleh Uni Soviet dan Amerika Serikat pada akhir Perang Dunia Kedua, wilayah Korea akhirnya terbagi menjadi dua.
Mata uang / Bahasa  
ISO Mata uang Simbol Angka signifikan
KRW Won Korea Selatan (South Korean won) â‚© 0
ISO Bahasa
EN Bahasa Inggris (English language)
KO Bahasa Korea (Korean language)
Neighbourhood - Negara  
  •  Korea Utara